Selasa, 09 Februari 2016

Wedang Jahe Gula Merah



Sumber : sajiansedap.com

Minuman wedang ini bagus diminum saat anda masuk angin atau sekedar ingin menghangatkan tubuh. Karena capuran jahe dan rempah-rempah membuat tubuh menjadi hangat saat diminum.


Bahan:
200 gram jahe, cuci bersih, bakar, memarkan
1 batang serai, memarkan
1 lembar daun pandan, buat simpul
1/8 sendok teh garam 
100 gram gula merah sisir 
1.000 ml air 

Cara membuat:

  1. Didihkan air, jahe, serai, daun pandan, dan garam diatas api kecil sampai harum.
  2. Masukkan gula merah. Aduk rata. Masak sambil diaduk sampai mendidih dan gula larut.
  3. Angkat dan saring. Sajikan hangat.

 

 

Untuk 4 porsi

 

Tips: Bakar jahe sampai rata agar aroma dan rasanya lebih terasa.


Nemu resep wedang jahe yang enak  ^^

Kamis, 04 Februari 2016

Ayam Tangkap Aceh



Resep diambil dari bukunya Yasaboga - Dapur Indonesia

Bahan:
1 ekor (850 gram) ayam negeri / buras, potong 16-20
6 buah bawang merah, cincang
3 siung bawang putih, cincang
20 lembar daun salam koja / 5 tangkai daun kari
3 lembar daun pandan, potong 2 cm
6 lembar daun jeruk purut, sobek-sobek
3 buah cabai hijau, iris 2 cm
3 batang serai bagian putihnya, memarkan
1 sdm air asam jawa

Bumbu Halus:
6 buah bawang merah
3 siung bawang putih
6 buah cabai rawit hijau 
2 sdt kunyit cincang
2 sdt jahe cincang
1 1/2 sdt garam

Cara Membuat:
- Remas-remas ayam dengan campuran bumbu halus dan air asam, tiriskan setelah 15 menit.
- Panaskan kurleb 200 ml minyak goreng. Masukkan 1/2 bagian ayam, goreng setengah matang. Angkat, sisihkan. Goreng sisanya, juga setengah matang. Campur semua ayam goreng setengah matang bersama semua sisa bahan, aduk rata. Dengan api sedang, goreng semuanya sampai ayam kecoklatan. Angkat, tiriskan.